BANJARBARU - Warga Komplek Griya Utama Trikora II Kelurahan Guntung Manggis Kecamatan Landasan Ulin Kota Banjarbaru bersama p...
BANJARBARU - Warga Komplek Griya Utama Trikora II Kelurahan Guntung Manggis Kecamatan Landasan Ulin Kota Banjarbaru bersama personil TNI Babinsa Koramil -12/LA, sambut HUT RI kKe-79 dengan Kegiatan Kebersihan Lingkungan
Sersan Satu Supriyanto Babinsa Koramil -12/Liang Anggang membenarkan warga menggelar Kerja Bakti dengan membersihkan lingkungan dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79.
Kami diminta untuk membantu bersama - samanmelaksanakan kegiatan pembersihan lingkungan. Kegiatan ini , karena dari kesepakatan warga akan menggelar acara hiburan rakyat, seperti panjat pinang, lomba lari karung, kelereng, makan kerupuk banyak lagi lainnya " Ujar Supriyanto"
Karya bakti gotong royong adalah salah satu upaya untuk mencegah banjir dan penyebaran virus wabah penyakit. " Pungkasnya"
Ketua Rt Komplek Griya Utama Trikora Rahmadi mengatakan
Kegiatan pembersihan lingkungan merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.
Apalagi dalam Waktu dekat peringatan Hut Proklamasi Kemerdekaan RI sebentar lagi tiba, kita harus menyambut dengan penuh kebahagiaan dan semangat kebersamaan untuk mempersiapkan dalam kegiatan lomba .
Saya berharap dengan adanya kegiatan ini, masyarakat semakin peduli dan mencintai lingkungan sekitar. Kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab bersama, dan dengan bergotong royong, kita bisa menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat,” ujar Rahmadi "
Tidak ada komentar