BANJARBARU - Koramil Model TNI - AD yang profesional, responsif, integratif, modern dan adaptif( PRIMA ) di perkenalkan sebagai ...
BANJARBARU - Koramil Model TNI - AD yang profesional, responsif, integratif, modern dan adaptif( PRIMA ) di perkenalkan sebagai pendekatan baru dalam struktur dan operasional militer untuk meningkatkan kinerja dan efisiensi pertahanan negara.
Hal tersebut disampaikan Oleh Kepala Staf Kodim 1006/Bjr Kapten Arh Eko Nugroho saat membuka kegiatan Pemberdayagunaan Koramil Model Kodim 1006/Banjar diaula Koramil -12/Liang Anggang Banjarbaru.Selasa ( 13/8/2024)
Kasdim mengatakan Pendayagunaan Koramil Model ini merupakan sarana untuk mengembangkan wawasan dan bersosialisasi dengan masyarakat di wilayah binaan, dari tingkat Kelurahan, RT, dan RW.
“Sebagai aparat kewilayahan perlu memahami dan mampu melaksanakan tugas pembinaan teritorial agar memiliki kesamaan langkah dan tindakan dalam melaksanakan tugas terutama Babinsa yang merupakan garda terdepan dalam tugas kewilayahan TNI Angkatan Darat
Babinsa adalah bagian dari masyarakat menjadi sosok penting di lingkup kehidupan masyarakat di wilayah binaan masing-masing .
Diharapkan seorang prajurit yang memiliki mental, disiplin, semangat yang tangguh dan profesional serta dapat berintegrasi dengan komponen masyarakat dalam melaksanakan tugas " Ujarnya"
Pahami dan simak sebaik mungkin apa yang disampaikan Pemateri maupun Narasumber terkait ilmu teritorial karena itu merupakan
modal dasar seorang prajurit Babinsa nantinya bertugas Didesa Binaan " Pungkas Kasdim"
Sementara itu Pasiter Kapten Arh Rusman Istanto menyampaikan kegiatan ini untuk meningkatkan kemampuan teritorial dan ilmu pelaksanaan tugas sesuai dengan situasi dan kondisi saat ini.
Babinsa juga dibekali ilmu Teritorial, seperti
kemampuan temu cepat lapor cepat, manajemen teritorial, penguasaan wilayah, pembinaan perlawanan rakyat dan kemampuan komunikasi sosial harus memiliki semua kemampuan itu karena adanya dengan sikap tersebut kita bisa menjadi lebih besar yang baik dan menjadi teladan bagi masyarakat, Tutup Pasiter"
Tidak ada komentar